Tips Mengemudi Mobil Saat Hujan – Musim hujan selalu identik dengan banjir. Angka kecelakaan cenderung meningkat pada waktu musim hujan, ini bisa di akibatkan karena jalan yang licin, berkurangnya jarak pandang juga karena kondisi mobil yang tidak sehat. Bagi anda yang sering melakukan perjalan di waktu hujan, saya akan memberikanm beberapa tips mengemudi mobil saat hujan untuk menghindari atau mencegah hal hal yang tidak di inginkan.
1. Periksa kondisi rem
Pastikan rem kendaraan anda bekerja dengan optimal sebelum anda berangkat, karena dalam kondisi hujan rem yang berfungsi dengan baik akan mengurangi resiko kecelakaan.
2. Periksa kondisi ban
Periksa kondisi ban mulai dari tekanan angin(sesuaikan dengan standar) dan kondisi alur kembang ban, jika kondisi alur ban sudah habis atau sudah tidak layak sebaiknya anda tidak memaksakan bepergian dengan mobil tersebut atau anda bisa mengganti dengan ban bar sebelum berangkat.
3. Periksa sistem kelistrikan
Pastikan semua lampu mobil anda bekerja dngan baik mulai dari lampu depan mobil, lampu sign serta lampu rem.
4. Pastikan wiper bekerja dengan baik
Periksa kondisi wiper mobil, pastikan karet wiper tidak getas dan berfungsi dengan baik.
5. Bersihkan kaca depan agar tidak mengganggu pandangan anda waktu mengemudi, karena waktu hujan pandangan menjadi terbatas.
6. Jaga jarak dengan mobil di depan anda
Kondisi jalan yang licin sering mengakibatkan mobil tergelincir dan terjadi kecelakaan, dengan menjaga jarak aman anda bisa meminimalisirnya.
7. Kurangi kecepatan
Dalam konsi jalan yang basah kinerja ban menjadi tidak optimal karena ban tidak bisa mencengkeram dengan baik dan bisa mengakibatkan slip.
8. Berhati hati saat melewati genangan air
Dalam genangan air biasanya ada lubang yang bisa mengakibatkan kecelakaan fatal jika anda tidak berhati hati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar